Part I
#RamadhanBangkit #16Rajab1443H #GimanaCaranya
Assalamu’alaikum Sahabat HOTS
Sudahkah kita bersyukur hari ini?
Karena ketika kita mensyukuri nikmat yang telah Allah berikan itu adalah salah satu bagian dari tanda keimanan kepada Allah Subhanahu Wa Ta’ala.
Allah Subhanahu Wa Ta’ala. berfirman:
وإذ تأذن ربكم لئن شكرتم لأزيدنكم
“Dan (ingatlah juga), tatkala Tuhanmu mengumumkan, ‘Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih.” (QS. Ibrahim: 7)
Rasulullah ﷺ adalah contoh sempurna dalam hal apa pun, tak terkecuali dalam hal bersyukur. Apa pun ketetapan Allah, Rasulullah ﷺ senantiasa mensyukurinya—baik hal itu sesuatu yang menyenangkan maupun menyedihkan beliau ﷺ.
Bersyukur adalah perbuatan mulia yang sudah semestinya dilakukan oleh setiap umat muslim. Bahkan setiap hembusan nafas yang kita hirup adalah suatu nikmat yang luar biasa besar dan patut untuk disyukuri. Lalu, bagaimana caranya agar kita senantiasa selalu bersyukur kepada Allah dan tidak menjadi kufur nikmat?
Yuk simak tips pekan ini, baca selengkapnya di bawah ini!
1⃣ Selalu mengingat Allah
Cara pertama sekaligus yang paling mudah bagi seorang hamba untuk bersyukur kepada Allah Ta’ala yaitu dengan senantiasa memuji Allah di dalam hatinya. Selalu mengingat Allah kapanpun dan dimanapun ia berada.
فَاذْكُرُونِي أَذْكُرْكُمْ ( البقرة : 152 )
“Maka ingatlah kamu kepada-Ku niscaya Aku ingat (pula) kepadamu”. ( QS. Al Baqarah : 152)
Jadi, jika seseorang ingin selalu diingat oleh Allah Subhanahu Wa Ta’ala maka tidak ada cara lain kecuali dia selalu mengingat Allah Subhanahu Wa Ta’ala baik dalam keadaan gembira atau senang, sebagaimana Rasulullah ﷺ bersabda:
تَعَرَّفْ إِلَى الله ِ فِيْ الرَّخَاءِ يَعْرِفْكَ فِيْ الشِّدَّ ةِ
“Kenalilah Allah di waktu senang pasti Allah akan mengenalimu di waktu sempit (kesusahan).” (HR. Tirmidzi)
2⃣ Ucapkanlah Hamdalah (Alhamdulillah)
Dari Jabir radhiyallahu’anhu, bahwa Rasulullah ﷺ bersabda:
“Allah Subhanahu Wa Ta’ala tidak memberi suatu nikmat kepada seorang hamba kemudian ia mengucapkan Alhamdulillah, kecuali Allah Subhanahu Wa Ta’ala menilai ia telah mensyukuri nikmat itu. Apabila dia mengucapkan Alhamdulillah yang kedua, maka Allah Subhanahu Wa Ta’ala akan memberinya pahala yang baru lagi. Apabila dia mengucapkan Alhamdulillah untuk yang ketiga kalinya, maka Allah Subhanahu Wa Ta’ala mengampuni dosa-dosanya.” (HR. Hakim dan Baihaqi)
3⃣ Menjauhkan diri dari penyakit hati
Penyakit-penyakit yang bersemayam dalam hati bisa membuat kita menjadi seseorang yang kufur nikmat. Sangat berbahaya, bahkan dapat memicu rusaknya iman. Maka itu, kita harus bisa memurnikan hati ini dari hal-hal buruk, seperti perasaan hasad, takabbur, riya’ atau ujub.
4⃣ Berterima kasih kepada orang lain
Salah cara untuk mensyukuri nikmat Allah adalah dengan berterima kasih kepada manusia yang menjadi perantara sampainya nikmat Allah kepada kita. Rasulullah ﷺ bersabda:
لا يشكر الله من لا يشكر الناس
“Orang yang tidak berterima kasih kepada manusia, berarti ia tidak bersyukur kepada Allah” (HR. Tirmidzi no.2081, ia berkata: “Hadits ini hasan shahih”).
Beliau Rasulullah ﷺ bersabda:
مَنْ صَنَعَ إِلَيْكُمْ مَعْرُوفًا فَكَافِئُوهُ، فَإِنْ لَمْ تَجِدُوا مَا تُكَافِئُونَهُ فَادْعُوا لَهُ حَتَّى تَرَوْا أَنَّكُمْ قَدْ كَافَأْتُمُوهُ
“Barang siapa yang telah berbuat suatu kebaikan padamu, maka balaslah dengan yang serupa. Jika engkau tidak bisa membalasnya dengan yang serupa maka doakanlah ia hingga engkau mengira doamu tersebut bisa sudah membalas dengan serupa atas kebaikan ia” (HR. Abu Daud no. 1672, dishahihkan Al-Albani dalam Shahih Abu Daud).
Oleh karena itu, mengucapkan terima kasih adalah akhlak mulia yang diajarkan oleh Islam. Rasulullah ﷺ bersabda:
مَن صُنِعَ إليهِ معروفٌ فقالَ لفاعلِهِ : جزاكَ اللَّهُ خيرًا فقد أبلغَ في الثَّناءِ
“Barang siapa yang diberikan satu kebaikan kepadanya lalu dia membalasnya dengan mengatakan, ‘Jazakallahu khair’ (semoga Allah membalasmu dengan kebaikan), maka sungguh hal itu telah mencukupinya dalam menyatakan rasa syukurnya” (HR. Tirmidzi no.2167, ia berkata: “Hadits ini hasan jayyid gharib”, dishahihkan Al-Albani dalam Shahih At Tirmidzi).
Eits, pembahasan kita belum selesa. Tunggu kelanjutannya pekan depan ya Sahabat!
to be continue
Sumber:
▪️https://kesan.id/feed/adab-rasulullah-11-selalu-bersyukur-0643
▪️https://www.popmama.com/life/health/bella-lesmana/selalu-mengingat-allah-inilah-cara-bersyukur-menurut-islam
▪️https://muslim.or.id/30031-jadilah-hamba-allah-yang-bersyukur.html
▪️https://dalamislam.com/akhlaq/amalan-shaleh/cara-bersyukur-menurut-islam
#MetodeKauny #HafizhOnTheStreet #HOTSerDaerah #PejuangAlquran #HijrahituMudah
FB http://Facebook.com/hafizhonthestreet
IG http://Instagram.com/hotsofficial_kauny
YT https://bit.ly/Youtube_HOTSOfficial
Web www.hafizhonthestreet.com
0821 5117 5117